BeritaEsportsGaming

Metaco Gelar Turnamen Max Omega Series Total Hadiah Rp 50.000.000

Metaco.gg kembali menggelar sebuah turnamen baru dengan tajuk MAX Omega Series. Turnamen MAX Omega Series bakal mempertandingkan Mobile Legends Bang Bang dan PUBG Mobile sekaligus. Dua game yang dianggap mampu mewakili ekosistem esports di Indonesia secara keseluruhan.

Pendaftaran MAX Omega Series

Pendaftaran MAX Omega Series sudah dibuka sejak 26 Oktober 2020 hingga 30 November 2020. Pada cabang Mobile Legends Bang Bang, MAX Omega Series akan menjaring 256 tim yang bakal dibagi ke 4 kualifikasi yang berbeda. Sementara PUBG Mobile akan menjaring 1600 tim yang juga bakal dibagi ke 4 kualifikasi yang berbeda.

Babak kualifikasi

Babak kualifikasi akan dimulai dari tanggal 16 November 2020 hingga 13 Desember 2020. Sementara itu babak playoff dan grand final bakal berlangsung di tanggal 19 hingga 20 Desember 2020.

Skema Hadiah MLBB

“MAX Valorant bisa dikatakan sebagai pilot project kami untuk melihat antusiasme gamer PC yang ternyata berbuah sukses. Alasan kami kembali memilih game mobile karena dari sisi demografi pemain esports di indonesia masih didominasi oleh game mobile. Namun bukan artinya kami meninggalkan PC. Nantinya kami tentu akan kembali mempertimbangkan game PC untuk turnamen MAX berikutnya.”

Skema Hadiah PUBGM

“Untuk jangka panjang, kami berharap MAX bisa menjadi salah satu opsi bagi para pecinta esports di indonesia dengan menghadirkan turnamen-turnamen skala nasional atau bahkan internasional. Tujuan kami bukanlah bersaing dengan sirkuit atau turnamen besar di game yang sudah ada, melainkan saling melengkapi ekosistem esports di indonesia agar semakin banyak turnamen yang berstandar dan memacu semangat kompetisi dr para peserta sehingga esports indonesia bisa menjadi suatu ekosistem yang sustain” pungkas Bram.

Turnamen MAX Omega Series 2020 disponsori oleh Steelseries dan Razer Gold, serta didukung oleh NimoTV.

Pendaftaran kualifikasi 1, Mobile Legends (CLOSED): Klik di sini

Rulebook Mobile Legends: Klik di sini

Pendaftaran kualifikasi 1, PUBG Mobile: Klik di sini

Rulebook PUBG Mobile: Klik di sini

+62 813-9828-7481 (MetacoGG)

Discord Metaco: (https://discord.gg/CeMUY6v)

(Visited 387 times, 1 visits today)

Agung Sukariman

Half Weaboo ,Gaming Enthusiast, Writer Wannabe and Co-Founder Mobileague.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *