BeritaMobile Game

Waspada Penipuan, Point Blank Strike Top Up hanya dengan Google Play dan iTune Saja

Baru saja rilis, Point Blank Strike Mulai kebanjiran Pemain

Game FPS yang tersohor di Indonesia yang pada tanggal 29 oktober 2017 kemarin baru saja di launching di platform Mobile, langsung mendapatkan animo yang baik dari para gamers di tanah air. Hampir sama dengan game-game mobile lainnya, para penipu akan selalu hadir di tempat yang berpotensi untuk mencari uang dengan cepat dan mudah. Hal ini tentunya menarik sekali bagi mereka yang suka memanfaatkan kelengahan dan ketidak tahuan para gamer yang baru bergabung ini.

Waspada Penipuan, Point Blank Strike Top Up hanya dengan Google Play dan iTune Saja

Waspada Penipuan dan Top Up Ilegal di game Point Blank Strike

Banyak nya para pemain baru yang masih kurang paham merupakan sasaran empuk bagi para penipu. seolah-olah mendapatkan harga yang murah, kalian malah akan mendapatkan berbagai macam masalah, salah satu diantaranya adalah fraud. Jika kalian mengalami fraud, akan sangat susah untuk di urus karena kalian melakukan transaksi tidak melalui pembayaran yang resmi. Jadi berhati-hatilah ketika ingin melakukan top up di game.

 

Waspada Penipuan, Point Blank Strike Top Up hanya dengan Google Play dan iTune Saja

Pada umumnya, Jika Melakukan Pembelian Gem Secara Ilegal, ID game kalian terancam hangus dan juga tidak dapat di bantu apabila terjadi permasalahan lainnya
Waspada Penipuan, Point Blank Strike Top Up hanya dengan Google Play dan iTune Saja

Top Up hanya melalui pembayaran yang resmi, jangan tergoda rayuan

Saat ini hanya menggunakan google play dan juga iTunes, hal ini di jelaskan pada saat press conference grand launching oleh perwakilan dari Nexon. Belum ada third party payment yang digunakan baik itu untuk versi android ataupun untuk iOS, semua akan menggunakan pembayaran resmi yang disediakan.

Waspada Penipuan, Point Blank Strike Top Up hanya dengan Google Play dan iTune Saja

(Visited 953 times, 1 visits today)

DamarBahbah

Cowok yang suka nasi bebek, dan hobi menebas Red Splinter di gunung buas. Terjun di industri game sejak 2008 demi sesuap nasi, dan hingga kini terus berjuang demi impian dan masa depan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *