BeritaMobile Game

Top 5 Game Mobile yang Akan Rilis di Tahun 2017

Tahun 2016 telah berakhir dan berganti 2017, seiring dengan bergantinya tahun semakin banyak pula game mobile baru yang akan segera bermunculan. Setelah saya melakukan sedikit riset, setidaknya akan ada 5 game mobile terbaru yang layak untuk dinantikan oleh sobat Mobileague. Penasaran kan game apa saja? Yuk kita lihat list-nya dibawah ini.

Fire Emblem Heroes

Release date: 2 February

Fans dari franchise Fire Emblem pasti akan sangat gembira mendengar bahwa game mobile Fire Emblem yang telah lama ditunggu-tunggu akan segera rilis. Game RPG strategy ini akan membawa dua kerajaan yang sedang bertikai langsung ke smartphone dan tablet kamu. Dan kamu “summoner”, perlu membangun pasukan dengan cara memanggil hero dari karakter Fire Emblem Series yang mungkin sudah kamu kenal dengan baik. Pertempuran taktis nan menantang dipadu dengan karakter original namun tetap mudah dimainkan, menjadikan game ini layak untuk dicoba saat rilis nanti.

Nintendo mengatakan:

“Beberapa karakter hero akan menjadi sekutu, sementara yang lain akan menjadi jenderal musuh dan akan berperang melawan kamu.”

Menjelang rilis, sobat Mobileague juga dapat mengikuti event “Choose Your Legends” pada official website Fire Emblem. Pada event tersebut, kamu dapat memilih karakter favorit mana yang ingin kamu lihat secara khusus saat game rilis nanti. Bagi kalian yang ikut berpartisipasi dan terhubung dengan Nintendo Account, maka kalian akan mendapatkan 200 Platinum Points yang langsung masuk kedalam akun My Nintendo.

Blade II: Return of Evil

Release date: TBA

Dibuat dan dikembangkan dengan menggunakan Unreal Engine 4, Blade II tidak diragukan lagi menjadi salah satu game mobile yang memiliki grafik visual yang paling menakjubkan yang layak untuk ditunggu. Dan beruntungnya, game mobile hack and slash ini telah dikonfirmasi akan segera dirilis secara global.

Laporan juga mengatakan bahwa game terdahulunya Blade: Sword of Elysio (yang dirilis pada tahun 2014) telah berhasil mencetak rekor 126 juta download dan diharapkan Blade II dapat melebihi rekor tersebut.

Wildfire Ex

Release date: TBA

Wildfire Ex adalah versi mobile dari PC MOBA Wildfire yang dibuat dan dikembangkan oleh NetEase Games yang berasal dari China. Berbeda dengan versi MOBA-nya, versi mobile-nya ini lebih berfokus pada PvE ketimbang PvP-nya. Jadi untuk sobat Mobileague berjiwa kompetitif, hmm sepertinya game ini sedikit kurang cocok.

Diberitakan juga bahwa game versi mobile-nya akan meningkatkan kualitas visual dan kaya akan content gameplay yang bertujuan untuk menyamai bahkan melebihi kualitas dari versi PC dan konsolnya. Game Wildfire Ex saat ini sudah memasuki masa closed beta di China. Untuk kalian yang penasaran, kalian dapat menyaksikan video gameplay-nya di bawah ini.

Icarus M

Release date: TBA

Icarus Mobile adalah game MMO yang berfokus pada aksi dan pertarungan nan epic yang dibuat dengan menggunakan Unreal Engine 4. Banyak efek cahaya yang digunakan digame ini sehingga game ini mempunyai visual yang lebih bagus dibandingkan dengan yang versi PC.

Fitur terbang masih menjadi bagian penting dalam game ini, tetapi untuk versi mobile, kalian tidak dapat terbang dan menjelajah layaknya pada game open world. Kamu hanya dapat terbang saat akan mengerjakan misi dari stage yang satu ke stage yang lain.

Project Orca

Release date: TBA

Proyek Orca adalah game yang dibuat oleh NCSoft dan akan segera rilis tahun ini. Saat ini masih sangat sedikit informasi mengenai game ini. Bahkan dalam cuplikan trailer-nya sendiri tidak menunjukan gameplay yang sebenarnya, tetapi NCSoft berjanji bahwa game ini akan menampilkan grafik terbaik melebihi dari yang kalian bayangkan untuk ukuran sebuah game mobile.

(Visited 5,625 times, 1 visits today)

Tito Setiyanto

Seorang cowo yang demen ngidol kokoreaan sama jejepangan dan hobi main game tapi tetep gak jago-jago sampe sekarang.

3 komentar pada “Top 5 Game Mobile yang Akan Rilis di Tahun 2017

  • Min kapan rilis untuk android

  • diantara 5 game ini, manakah yang paling menarik?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *