BeritaGaming

Crash On the Run Menyusul Crash Bandicoot 4

Setelah dua minggu lalu diumumkannya sekuel dari original trilogy game Playstationnya, kali ini satu lagi game dari franchise Crash Bandicoot akan dirilis. Dengan judul Crash On the Run, pengumuman game yang satu ini sungguh tiba – tiba dan mengejutkan tidak hanya penggemar lamanya, namun juga kalangan video gamer yang familiar dengan franchise ini. Seperti apa gamenya? Ayou kita lihat lebih jauh.

Crash On The Run Menjajaki Mobile

Dari judul kali ini, jika kalian menebak ada hubungannya keahlian Crash dan game mobile yang cukup popular, Temple Run, maka tebakan kalian tepat. Crash On The Run akan menggunakan gameplay game tersebut sebagai basisnya, dan menambahkan flavor franchise Crash Bandicoot ke dalamnya. Didevelop oleh King, yang terkenal dengan game Candy Crush Saganya, game ini akan memiliki beberapa fitur tambahan seperti mengkostumisasi karakter dan senjata, serta munculnya para musuh – musuh familiar yang dikabarkan akan menjadi Boss dalam setiap stagenya.

Tentunya Crash tidak sendirian karena Coco adiknya akan juga muncul untuk membantu. Bahkan, tidak hanya sebagai AI, tapi pemain kedua bisa bermain sebagai Coco sehingga kamu dan temanmu bisa bekerja sama untuk menaklukan stage – stage yang ada. Sejauh ini terlihat ada 3 macam arena yang tersedia untuk game ini, yaitu Turtle Woods, Lost City, dan Temple Ruins. Masing – masing stage tentunya akan memiliki keunikan tersendiri dan player akan dites kemampuan lari dan platformingnya dalam area – are tersebut.


Sebelum atau Sesudah Crash Bandicoot 4?

Dengan masih belum adanya tanggal rilis, kita masih belum tahu apakah Crash On the Run akan dirilis sebelum atau sesudah Crash Bandicoot 4. Namun begitu, pre-registrasi sudah dibuka untuk semua orang yang ingin menjadi orang pertama yang memainkannya. Satu lagi, jika kalian melakukan pre-registrasi tersebut, kalian akan mendapatkan bonus Blue Hyeena Skin pada saat launch. Skin ini akan menjadikan karakter Crash kalian menjadi berwana biru, namun masih belum dipastikan apakah ada skill tambahan yang akan tersedia untuknya.


2020 Tahun Special Crash Bandicoot?

Tahun 2020 ternyata memang tahun kembalinya Crash Bandicoot ke kancah video game. Dengan munculnya Crash Bandicot 4 dan Crash On the Run, para fansnya sepertinya akan dimanjakan habis – habisan. Terlebih lagi dengan Crash Bandicoot 4 yang memiliki sub-judul It’s About Time. Gameyang merupakan sekuel dari Crash Bandicoot: Warped ini akan meneruskan cerita dari original trilogynya, dan hal ini saja sudah membuat fansnya super excited.

Crash on the run-crash bandicoot 4

Dikembangkan oleh Toys for Bob, yang pernah berhasil meremaster trilogy Spyro yang pertama serta memport dengan bagus Crash Bandicoot N. Sane Trilogy ke platform Nintendo Switch, mereka dianggap cukup pantas karena N. Sane Trilogy adalah remake dari original trilogy Crash Bandicoot, sehingga pastinya Toys for Bob cukup mengerti dengan seluk beluk apa yang menjadikan ketiga game pertamanya begitu memorable, dan dapat mengimplementasikannya untuk game ke-4 ini.

Dibangun dari nol, namun essensi utama dari seri Crash Bandicoot yang merupakan sebuah platform yang penuh dengan ketepatan dan timing akan menjadi focus utama dari game terbaru ini. Oleh karena itu, walaupun Crash Bandicoot 4 akan merupakan hybrid dari open world dan platform, namun bagian dari platform akan lebih menonjol dengan banyaknya halangan yang harus dilewati, menghilangkan kesan eksplorasi yang biasanya menjadi dilemma untuk open world.


Lebih Banyak Playable Characters di Game ke-4

Untuk game Crash Bandicoot 4, akan ada beberapa karakter yang bisa dimainkan. Yang pertama tentunya  Bandicoot siblings, Crash dan Coco, yang kali ini dapat ditukar kapan saja dalam stage. Dikarenakan skill yang dimiliki kedua karakter tersebut akan serupa tapi tak sama, akan ada beberapa stage dimana pemain akan lebih memilih menggunakan Coco daripada Crash.

Satu lagi karakter yang sudah direveal oleh trailer pertama adalah Doctor Neo Cortex. Ya, kali ini pemain akan bisa mengendalikan musuh utama Crash Bandicoot ini. Berbeda dari kedua Bandicoots, Neo Cortex akan membawa sebuah ray gun yang bisa merubah halangan dan musuh menjadi platforms. Untuk jenis platformsnya sendiri terdiri dari solid platform yang dapat dipakainya untuk berpindah – pindah secara horizontal, dan bouncy platform yang bisa membantunya mencapai tempat yang lebih tinggi. Dengan kemampuan unik milik Doctor Neo Cortex ini, stylistic gameplay untuk stage dimana pemain menggerakannya akan lebih strategic, sehingga menambahkan variasi lagi untuk game baru ini.


Dan itu dia Mobidachi, game – game terbaru Crash Bandicoot. Dari kedua judul yang sudah direveal di atas, manakah yang paling kalian nantikan? Ayo tuliskan komen dan opini kalian di bawah, dan tunggu saja update selanjutnya dari game ini di website ini.

(Visited 420 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *