BeritaEsportsGaming

AoV buka pendaftaran calon atlet olahraga elektronik AoV di Asian Game 2018

Siap menjadi atlet timnas Indonesia di laga AOV? Daftar sekarang

AOV telah resmi terpilih menjadi satu-satunya Mobile MOBA yang akan didemonstrasikan pada ajang bergensi Asian Games 2018. Sekarang adalah kesempatan bagi kamu untuk mengharumkan dan nama Indonesia di kancah Internasional Asian Games 2018. Garena telah membuka kesempatan untuk semua putra-putri terbaik Indonesia yang ingin bergabung dalam laga ini melalui kualifikasi yang dibuka untuk umum!

Pendaftaran telah dibuka di link berikut ini aov.co.id/asiangames

AoV buka pendaftaran calon atlet olahraga elektronik AoV di Asian Game 2018

Syarat yang diperlukan untuk menjadi Atlet eSport Timnas Indonesia

Ga usah bingung-bingung jika mau menjadi perwakilan Atlet eSport Timnas Indonesia pada cabang game Arena of Valor, team Mobileague akan bagikan sedikit informasinya dibawah ini

  • Registrasi dibuka untuk umum, namun hanya terbuka untuk Warga Negara Indonesia
  • Setiap tim beranggotakan 5 pemain.
  • Tim juga diperbolehkan untuk mempunyai 1 pemain cadangan.
  • Nama pemain, in game name dan Open ID harus sama dengan yang didaftarkan.
  • Tim tidak boleh mengganti pemain yang sudah didaftarkan ketika turnamen sudah dimulai.
  • Pihak AOV akan memverifikasi data tim yang anda registrasi sebelum turnamen dimulai
  • Pendaftaran yang tidak lengkap akan dianggap tidak sah.
  • Tim yang lulus verifikasi akan diumumkan secepatnya sesuai jadwal yang ditentukan.

AoV buka pendaftaran calon atlet olahraga elektronik AoV di Asian Game 2018
Sedangkan untuk detail jalannya pertandingan hingga nanti terpilih akan Team Mobileague jelaskan dibawah ini

  • Qualifier akan terbagi menjadi 3 tahap yaitu Bracket Qualifier, Group Stage Round Robin, dan Challengers Voting.
  • Bracket Qualifier akan dibagi menjadi 4 bracket yaitu: 2 bracket weekdays dan 2 bracket weekend.
  • Bracket weekdays akan berlangsung pada hari Kamis – Jumat, 24-25 Mei 2018 pukul 15.00-17.00 WIB, dan final bracketnya akan dilanjutkan di hari Sabtu, 26 Mei pukul 11.00 WIB
  • Bracket weekend akan berlangsung pada hari Sabtu, 26 Mei 2018 pukul 10.00 WIB
  • Challengers bisa memilih untuk berlaga di bracket weekdays atau di bracket weekend
  • Empat tim juara bracket dan 1 invitation team akan berlaga di group stage Round Robin pada hari Minggu, 27 Mei 2018 pukul 11.00 WIB
  • Peringkat pada Group Stage Round Robin akan menentukan kandidat pemain yang bisa divote di Challengers Voting.
  • Challengers Voting akan berlangsung mulai dari hari Senin, 28 Mei 2018 – Rabu 30 Mei 2018 untuk menentukan tim Indonesia All Star yang akan menjadi TIMNAS INDONESIA di ASIAN GAMES 2018.

JADWAL

17 – 22 Mei 2018 : Registrasi
23 Mei 2018 : Pengumuman bracket di facebook page garenaaovid
24 – 27 Mei 2018 : Turnamen
28 – 30 Mei 2018 : Voting Timnas Indonesia

Dukung e-sports Indonesia dan jadilah yang terbaik!
#AOVasiangames

(Visited 446 times, 1 visits today)

DamarBahbah

Cowok yang suka nasi bebek, dan hobi menebas Red Splinter di gunung buas. Terjun di industri game sejak 2008 demi sesuap nasi, dan hingga kini terus berjuang demi impian dan masa depan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *